Wednesday, July 1, 2015

Konfigurasi DDNS pada ONT ZTE F660


Contoh, saya mempunyai host di noip.com dengan nama raraindahsari.sytes.net

Untuk mengkonfigurasi DDNS, ke menu application - DDNS




kemudian :
  • Enable : berikan tanda centang
  • Service Type : pilih NoIP (sesuaikan dengan Service DDNS)
  • Server : http://www.no-ip.com (akan muncul sendiri, sesuai dengan pilihan service type
  • Username: inputkan username NoIP
  • Password : inputkan password NoIP
  • WAN Connection : pilih koneksi internet aktif
  • Hostname : inputkan hostname yang sudah diregistrasi di NoIP
DDNS siap digunakan. Disini, saya akses ftp server yang ada di LAN


Jika router kita tidak bisa melakukan update secara automatic, NO-IP menyediakan software :NoIP Dynamic DNS Update Client (DUC) yang bisa kita download di : http://www.noip.com/download?page=win.



Setelah diinstalasi, setting preferences, menggunakan menu : File - Prefecences



Kemudian klik (beri tanda centang) pada 'start this application automatically when this user logs on.



Semoga sharing ini bermanfaat

8 comments:

  1. Replies
    1. Jika kita punya server di LAN, kemudian IP Address WAN berupa IP Dynamic. Kalau kita memanggil menggunakan IP address, akan repot karena berubah-ubah (sebagai contoh IP Address Internet IndiHome), maka kita buat domain dan dibutuhkan DDNS.

      Delete
    2. assalaamu'alaikum. saya ragil mohon pencerahan. Bagaimana cara membuat domain ip address internet indihome ? sebelumnya sy sampaikan terimakasih

      Delete
    3. maksudnya yang ini : raraindahsari.sytes.net ?
      Daftar ke NOIP

      Delete
  2. mba erna, apa bisa mengakses modem indihome dari luar jaringan kita? misalnya saya ingin login ke modem indihome saya di rumah melalui wifi di kantor saya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yang saya tahu, ONT Huawei HG 8245A dapat diakses dari luar dengan mengaktifkan http remote , bisa lihat di .. http://ambarerna.blogspot.co.id/2015/07/hg-8245a-akses-dari-wan.html. Modem ADSL2+ yang dari Telkom, ada juga yang bisa.
      Untuk ONT ZTE F660 versi lama (yang menu security ada : none) bisa diakses dari remote http. Sedangkan yang lebih baru, yang saya tahu, di blok.

      Delete
    2. Yang pernah saya coba pada versi firmware V2.30.20P8T8S, kita bisa buat service control pada security

      Delete
  3. saya menggunakan f660 V2.30.20P3T5H tetapi pada service type tidak ada pilihan no-ip ataupun yg lain cuma ada 'dipc', bagaimana solusinya supaya saya bisa menggunakan ddns?

    ReplyDelete